Pada hari Kamis, 6 November 2025, Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang
telah melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang mengangkat tema “Artificial Intelligence (AI) Dan Dampak Sosialnya Bagi Siswa SMK 1 PKP Jakarta”.
Kegiatan ini berlangsung dari pukul 09.00 sampai 14.00 WIB, bertempat di lingkungan Sekolah SMK 1 PKP Jakarta, dan menyasar peserta dari SMK 1 PKP sebagai bagian dari generasi muda calon pencari kerja.
PKM ini diketuai oleh Bapak Hari Setyawan, S.Kom., M.Kom., dengan anggota tim Bapak Jihan Suhada, S.Kom., M.Kom dan Bapak Kelvin Andrean, S.Kom., M.Kom .
Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan-sambutan dari Ketua PKM , Ketua Sekolah SMK 1 PKP Jakarta Dan Wakil Ketua Sekolah SMK 1 PKP Jakarta. Dalam sambutannya, Bapak Hari Setyawan, S.Kom., M.Kom menyampaikan pentingnya mengenalkan konsep dasar AI kepada generasi muda sebagai upaya membekali mereka dengan pemahaman teknologi yang akan sangat relevan di masa depan serta Dampak positif Dan negatif yang timbul.
Sementara itu, Bapak Yosef Saifulloh,S.T selaku Kepala Sekolah SMK 1 PKP Jakarta menyampaikan apresiasi atas inisiatif dosen Universitas Pamulang dalam menyelenggarakan kegiatan edukatif bagi para siswa di Sekolah SMK 1 PKP Jakarta.

Setelah sambutan, dilakukan penyerahan plakat sebagai simbol kerja sama antara pihak kampus dan Kepala Sekolah SMK 1 PKP Jakarta. Kemudian acara dilanjutkan dengan pengenalan kampus Universitas Pamulang, yang memberikan gambaran singkat mengenai program studi dan kesempatan pendidikan tinggi di bidang teknologi.
Sesi inti berupa penyampaian materi tentang kecerdasan buatan (AI) disampaikan secara interaktif oleh tim dosen. Materi disesuaikan agar mudah dipahami oleh para siswa, serta dikaitkan dengan contoh penerapan AI dalam kehidupan sehari-hari seperti asisten virtual, rekomendasi video di YouTube, dan chatbot. Penyampaian materi juga dibumbui dengan simulasi sederhana agar peserta dapat langsung mengaitkan teori dengan praktik.
Untuk meningkatkan semangat dan keterlibatan peserta, acara dilanjutkan dengan sesi ice breaking yang disisipkan unsur teknologi dan edukasi. Peserta tampak antusias mengikuti permainan kelompok yang juga melatih logika dan kreativitas.


Kegiatan ditutup dengan doa bersama serta ucapan terima kasih dari panitia dan kepala sekolh serta para siswa. Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa sebagai bagian dari Generasi muda dapat mengenal dan memahami peran penting AI di era digital, serta menumbuhkan minat untuk belajar lebih dalam mengenai teknologi.
